Mazmur 99:9 Tinggikanlah Tuhan, Allah kita, dan sujudlah menyembah di hadapan gunung-Nya yang kudus! Sebab kuduslah Tuhan, Allah kita!
Kita patut bersyukur dengan keberadaan gereja Tuhan yang diselenggarakan setiap minggu. Dengan demikian, seandainya kita memiliki jadwal yang sangat padat dari Senin sampai Sabtu yang membuat kita tidak memiliki waktu untuk menyembah Tuhan, kita dapat kembali menyembah-Nya di hari Minggu pada saat ibadah.
(Baca juga: MENGELUARKAN “MESIR” DARI ISRAEL)
Mendengar Firman Tuhan di Ibadah Minggu itu penting, tetapi memuji dan menyembah Tuhan tidak kalah penting. Sungguh disayangkan jika kita berpikir tidak masalah telat ke gereja, yang penting tidak ketinggalan dalam mendengar Firman Tuhan.
Jika Firman Tuhan mengubah pikiran kita, pujian penyembahan melembutkan dan mengubah hati kita. Itu sebabnya, keduanya sangat penting bagi kehidupan Kristen kita.
(Baca juga: SEMESTINYA KITA ADALAH MANUSIA YANG PALING BERSUKACITA)
Mari kita datang lebih cepat ke gereja ataupun persekutuan, sehingga kita tidak ketinggalan sedikit pun hal-hal yang Tuhan ingin sampaikan bagi kita pada saat Ibadah Minggu. Segala sesuatu dapat terjadi ketika kita mendekat kepada Tuhan. Entah itu pada saat kita mendengar Firman Tuhan, ataupun pada saat kita memuji dan menyembah-Nya. (penulis: @mistermuryadi)
= = = = =
Jika blog ini memberkati Anda, pertimbangkanlah untuk menabur. Anda dapat memberikan donasi via BCA 7340 12 6160 atau CommBank (AUS): BSB 062239, Account Number 1030 2575 atas nama Zaldy Muryadi.
Pujian dan penyembahan melembutkan hati kita. Masalah dan beban kita terlampau saat kita menyembahNYA. Terima kasih Koh Zal.