MENYADARI BAHWA TUHAN SELALU ADA BERSAMA KITA

Kejadian 28:15-16 Sesungguhnya Aku menyertai engkau dan Aku akan melindungi engkau, ke manapun engkau pergi, dan Aku akan membawa engkau kembali ke negeri ini, sebab Aku tidak akan meninggalkan engkau, melainkan tetap melakukan apa yang Kujanjikan kepadamu.” Ketika Yakub bangun dari tidurnya, berkatalah ia: “Sesungguhnya Tuhan ada di tempat ini, dan aku tidak mengetahuinya.”

Satu fakta penting yang sering tidak kita sadari, yaitu bahwa Tuhan selalu ada bersama kita. Sama seperti Yakub, seringkali kita tidak mengetahuinya. Mungkin lebih tepatnya, tidak menyadarinya.

(Baca juga: PASTIKAN KITA TIDAK MEMBUKAKAN PINTU UNTUK IBLIS)

Pada saat Firman Tuhan mengatakan, “Aku menyertai engkau dan Aku akan melindungi engkau, ke mana pun engkau pergi,” itu artinya Dia akan selalu ada bersama-sama dengan kita di mana pun kita berada. Bagian kita adalah percaya kepada Firman itu.

Kehadiran Tuhan di dalam hidup kita tidak ditentukan dari perasaan kita. Banyak di antara yang berpikir bahwa Tuhan itu jauh. Biasanya pemikiran seperti itu muncul ketika perasaan kita sedang sedih, kecewa, atau sakit hati. Beberapa orang lainnya merasa Tuhan telah meninggalkan mereka, terutama ketika mereka sedang melakukan sesuatu yang bertentangan dengan kebenaran.

(Baca juga: SENSITIF TERHADAP SINYAL ROH KUDUS)

Teman, kita tidak dapat mengetahui keberadaan Tuhan melalui perasaan kita, melainkan melalui iman. Melalui iman artinya kita perlu percaya kepada apa yang dikatakan oleh Firman Tuhan. Firman Tuhan mengatakan Tuhan tidak akan pernah meninggalkan kita. Itu adalah kebenaran yang perlu kita pegang. (penulis:@mistermuryadi)

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.