2 Tawarikh 2:5 Dan rumah yang hendak kudirikan itu harus besar, sebab Allah kami LEBIH BESAR dari segala allah.
Mana yang lebih sering kita nyatakan di dalam hidup kita: “Hai masalah, Tuhan saya lebih besar dari Anda,” atau “Tuhan, mengapa masalah ini begitu sulit? Saya tidak sanggup menghadapi masalah sebesar ini.”
(Baca juga: MARI KITA LALUI BADAI INI BERSAMA DENGAN YESUS)
Tahukah Anda bahwa ketika kita lahir baru atau percaya kepada Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat, kita diberikan kuasa (Yohanes 1:12) untuk menginjak kalajengking dan mengusir roh jahat (Markus 16:17-18)?
Gunakanlah kuasa yang Tuhan sudah berikan kepada kita. Mulailah katakan kepada masalah kita, “Di dalam nama Yesus, saya percaya saya pasti menang, saya percaya saya sehat, saya percaya saya adalah orang yang diberkati. Saya mengusir setiap kanker, tumor, migrain, kemiskinan, dan kebodohan.”
(Baca juga: KERINDUAN UNTUK SEMAKIN MENGENAL TUHAN)
Setiap kali kita menggunakan nama Yesus untuk mengusir yang jahat dan buruk, kita sedang membuat pernyataan bahwa Tuhan lebih besar dari semua masalah yang kita hadapi. (penulis: @mistermuryadi)
Tuhan yang menyelamatkan hidup kita besar kuasaNYA. Apapun masalah yang terjadi di hidup kita, dapat ditanggung dalam namaNYA. Terima kasih Koh Zal.