KITA DICIPTAKAN OLEH TUHAN YANG KREATIF UNTUK MENJADI KREATIF

Kejadian 2:19 Lalu TUHAN Allah membentuk dari tanah segala binatang hutan dan segala burung di udara. Dibawa-Nyalah semuanya kepada manusia itu untuk melihat, bagaimana ia menamainya; dan seperti nama yang diberikan manusia itu kepada tiap-tiap makhluk yang hidup, demikianlah nanti nama makhluk itu.

Menamai seluruh hewan adalah salah satu tugas yang Tuhan berikan kepada Adam. Saya tidak dapat membayangkan kalau tugas itu diberikan kepada saya hari ini. Sungguh akan menjadi sebuah masalah yang sangat besar.

(Baca juga: SEMUA ORANG BESAR DAN SUKSES MEMILIKI HAL INI)

Namun Adam tidak stres, depresi, mengatakan “saya buntu”, atau lari dari tanggung jawab yang dipercayakan kepadanya. Atau dengan kata lain, Adam tidak lari dari masalah. Adam menyadari bahwa dia diciptakan segambar dan serupa dengan Tuhan, dan Tuhan adalah Pribadi yang sangat kreatif.

Saya ingin memberikan sedikit gambaran mengenai kreativitas Tuhan. Saking kreatifnya, Tuhan tidak pernah membuat satu pun sidik jari yang sama di antara tujuh milyar manusia di Bumi. Wow! Ya, kita diciptakan oleh Tuhan yang sangat kreatif untuk menjadi kreatif dan untuk memecahkan masalah.

Saya percaya Adam sangat menikmati ketika dia menjalankan tugas menamai semua hewan di Taman Eden. Saya membayangkan Adam bangun pagi dengan penuh semangat dan senyum, lalu pergi ke padang rumput untuk mengajarkan singa mengaum, burung bersiul, anjing mengonggong, dan semut berbaris rapi sambil menggendong makanannya.

Teman, kita dapat melihat masalah sebagai penghambat hidup kita, yang tentunya dapat mengakibatkan stres dan depresi. Atau, kita dapat melihat masalah sebagai kesempatan untuk memacu kita mengembangkan diri, menambah pengetahuan, dan belajar lebih banyak.

(Baca juga: BAGI ORANG PERCAYA, KEGAGALAN BUKANLAH AKHIR SEGALANYA)

Saya berharap pagi ini kita bangun tidur dengan penuh semangat dan senyum sambil berkata, “Tuhan ciptakan saya menjadi orang yang kreatif. Menyerah atau lari dari masalah bukanlah bagian saya. Bagian saya adalah mengembangkan diri, menjadi kreatif, dan memecahkan masalah.” (penulis: @mistermuryadi)

One comment

  1. Amin. Kita segambar dan serupa dengan Tuhan. Masalah yang kita hadapi pasti bisa kita selesaikan dengan kreatif. Ingat identitas kita siapa di dalam Tuhan. Terima kasih Koh Zal.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.