Filipi 3:13 Saudara-saudara, aku sendiri tidak menganggap bahwa aku telah menangkapnya, tetapi inilah yang kulakukan: Aku melupakan apa yang telah di belakangku dan mengarahkan diri kepada apa yang di hadapanku.
Satu-satunya alasan mengapa Paulus mengatakan, ” … tetapi inilah yang kulakukan: Aku melupakan apa yang telah di belakangku …” karena masa lalu Paulus kelam dan buruk. Dalam Filipi 3:8, Paulus menyebut masa lalu sebagai sampah.
(Baca juga: KITA PERLU MENDETOKSIFIKASI JIWA DAN PIKIRAN KITA)
Kita perlu tahu bahwa Paulus menganggap masa lalunya sampah bukan karena dia adalah seorang pecandu atau penjahat. Paulus adalah orang yang berpendidikan tinggi, lahir dari keluarga yang memiliki reputasi baik, dan memiliki karir yang bagus. Namun, dibandingkan dengan pengenalannya akan Kristus, Paulus menganggap masa lalunya sampah.
Begitu juga semestinya dengan kita, terutama jika masa lalu kita buruk dan kelam. Kita perlu segera melupakan dan meninggalkannya. KIta hanya akan mengorbankan masa depan kita jika hidup di dalam masa lalu yang seperti itu.
Mungkin masa lalu kita buruk, tetapi masa depan kita tidak harus buruk. Ambillah pelajaran dari masa lalu dan segera beranjak dari sana. Tuhan telah menjadikan kita ciptaan yang baru. Tinggalkan gaya hidup yang buruk, tinggalkan hubungan yang membuat kita jauh dari Kristus, tinggalkan pergaulan yang merusak hidup kita, tinggalkan cara berbisnis yang salah, tinggalkan kenangan yang hanya membuat kita sedih dan menderita, dan tinggalkan kebiasaan buruk yang merugikan hidup kita dan orang-orang yang kita sayangi.
(Baca juga: KEKUATAN JATUH CINTA)
Ingat, Tuhan menjanjikan kepada kita masa depan yang indah dan penuh harapan. Jangan biarkan masa lalu kita yang buruk mencuri masa depan kita. (penulis: @mistermuryadi)
Ingat, hal yang berharga di hidup kita adalah pengenalan kepada Tuhan. Hidup yang kita lalui tanpaNYA adalah hidup yang hampa dan sia-sia. Terima kasih Koh Zal.